Rabu, 28 Januari 2026
Salsabila FM
Lintas Berita

Ketum MUI Sampang: Laksanakan Haflatul Imtihan dengan Baik dan Sesuai Adab

Redaksi - Wednesday, 28 January 2026 | 03:47 AM

Background
Ketum MUI Sampang: Laksanakan Haflatul Imtihan dengan Baik dan Sesuai Adab
KH. Moh. Itqon Bushiri, Ketua Umum MUI Sampang. (Rossy/Salsa/)

salsabilafm.com - Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sampang, Madura, KH Moh Itqan Bushiri mengimbau seluruh pengelola Pondok Pesantren (Ponpes) dan Madrasah Diniyah untuk melaksanakan tasyakuran akhir sanah atau biasa dikenal dengan 'Haflatul Imtihan' dengan kegiatan yang edukatif. Itu untuk menghindari hal-hal yang berpotensi menimbulkan kegaduhan di pelaksanaan acara tersebut.


"Imtihan pada hakikatnya adalah bentuk rasa syukur dan perayaan kelulusan anak didik kita. Maka sudah sepatutnya ditampilkan dengan cara yang baik dan sesuai adab," ucap Kiai Itqan, Rabu (28/01/2026).


Momentum imtihan, kata dia, sudah seharusnya diisi dengan kegiatan yang bersifat edukatif, bernilai positif serta bermanfaat bagi santri dan masyarakat sekitar, bukan sebaliknya. 


"Jangan sampai dalam acara imtihan justru menampilkan hal-hal yang tidak sesuai dengan syariat. Ini adalah selamatan, bukan hiburan yang melanggar nilai agama," tegasnya.


Kiai Itqon juga menekankan agar pengelola pondok pesantren dan madrasah diniyah menghindari bentuk hiburan yang berlebihan yang bertentangan dengan norma agama, etika, serta tradisi santri dan pesantren.


"Jangan sampai joget-jogetan, konvoi yang menggangu ketertiban, karnaval dengan busana yang tidak menutup aurat, serta penampilan yang menyerupai lawan jenis," imbaunya.


Kiai Itqon juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan pelaksanaan Haflatul Imtihan di wilayah masing-masing agar berlangsung dengan khidmat, kondusif, dan penuh keberkahan.


"Mari kita bersama-sama menjaga marwah lembaga pendidikan. Selamat berihtibar, semoga istiqomah dalam membangun benteng Ahlussunnah wal Jama'ah," pungkasnya. (*)