Kamis, 22 Januari 2026
Salsabila FM
Lintas Berita

Sambut Harlah 1 Abad NU 2026, PCNU Sampang Akan Gelar Cek Kesehatan Gratis Serentak

Ach. Mukrim - Wednesday, 21 January 2026 | 11:13 PM

Background
Sambut Harlah 1 Abad NU 2026, PCNU Sampang Akan Gelar Cek Kesehatan Gratis Serentak
Ketua LKNU Sampang, Zahruddin. (Mukrim/Salsa/)

salsabilafm.com - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sampang melalui Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) mengonfirmasi akan menggelar aksi Cek Kesehatan Gratis (CKG) serentak di 15 MWC pada 31 Januari 2026 mendatang.


Langkah ini diambil sebagai bentuk pengabdian nyata organisasi menyambut momentum bersejarah Hari Lahir (Harlah) satu abad NU versi Masehi (31 Januari 1926 – 31 Januari 2026).


Ketua LKNU Sampang, Zahruddin mengatakan, agenda besar ini bukan sekadar seremoni belaka, melainkan bentuk pengabdian nyata NU kepada masyarakat Madura, khususnya di Kabupaten Sampang. Selain itu, aksi ini merupakan instruksi langsung dari Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur.


Zahruddin menyampaikan, rencana besar ini diawali dari mandat PWNU Jawa Timur yang menginstruksikan seluruh cabang untuk menghadirkan manfaat kesehatan bagi warga di momentum 100 tahun NU. Kemudian, LKNU langsung melakukan konsolidasi organisasi dengan jajaran pengurus harian PCNU.


"Kami tidak ingin sekadar melaksanakan acara tanpa persiapan matang. Sejak perintah dari PWNU turun, kami langsung bergerak melakukan koordinasi dengan pengurus PCNU untuk mempersiapkan segala instrumen agar kegiatan CKG ini berjalan lancar dan maksimal sesuai petunjuk Ketua PCNU," katanya, Rabu (21/1/2026).


Dia menjelaskan, selaras dengan usia NU yang menginjak 100 tahun masehi, PCNU Sampang menetapkan angka 100 sebagai target minimal pelayanan di setiap tingkatan Majelis Wakil Cabang (MWC) NU atau tingkat kecamatan.


"Targetnya minimal 100 orang per MWC. Jadi, akumulasi total minimal adalah 1.500 warga Sampang yang akan terlayani dalam satu hari," jelas Zahruddin. 


"Kami mendorong teman-teman di MWC untuk melampaui itu, bisa 200 atau 300 orang. Namun, jika ada yang di bawah 100, kami akan melakukan evaluasi mendalam untuk mengetahui kendalanya. Ini adalah bentuk kedisiplinan organisasi dalam melayani umat," tambahnya.


Disampaikan, melalui Sekretaris PCNU, pihaknya akan melayangkan surat pemberitahuan resmi dan melakukan koordinasi intensif dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sampang. Dia menyebut Dinkes menyambut baik inisiatif ini. Sinergi ini memungkinkan tim medis dari setiap Puskesmas untuk terjun langsung membantu pemeriksaan.


"Alhamdulillah, koordinasi dengan Dinas Kesehatan berjalan sangat baik. Mereka justru merasa terbantu karena NU hadir sebagai motor penggerak massa. Petugas medis sudah siap di lapangan, tinggal kita gerakkan masyarakatnya. Ini adalah dukungan penuh NU terhadap program kesehatan pemerintah," tuturnya.


Dia memaparkan, lebih dari sekadar pemeriksaan fisik, hasil dari kegiatan CKG serentak ini diharapkan mampu menghasilkan potret kesehatan masyarakat Sampang secara objektif. Data yang terkumpul akan menjadi bahan pertimbangan penting bagi kebijakan kesehatan daerah ke depan.


"Harapan kami, masyarakat bisa mengetahui status kesehatan mereka secara dini. Di sisi lain, pemerintah daerah bisa mendapatkan referensi data: apakah masyarakat kita mayoritas sehat, atau ada tren penyakit tertentu yang mendominasi. Dengan begitu, lanjutnya, ada Rencana Tindak Lanjut (RTL) yang jelas dari Pemerintah Kabupaten Sampang untuk menyehatkan warganya," paparnya.


Guna menyebarluaskan informasi ini secara masif, pihaknya juga menjalin kerja sama strategis dengan media massa, termasuk radio Salsabila FM, agar masyarakat di pelosok desa dapat mengetahui dan memanfaatkan layanan ini.


"Pemeriksaan yang meliputi cek tensi, gula darah, kolesterol, hingga asam urat ini diharapkan mampu memetakan profil kesehatan warga Sampang secara objektif," lanjutnya 


Zahruddin juga mengajak seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Sampang, baik warga Nahdliyin maupun masyarakat umum, untuk memanfaatkan momentum langka ini pada 31 Januari mendatang.


"Saya mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sampang, mari kita sukseskan kegiatan Cek Kesehatan Gratis yang dilaksanakan oleh PCNU Kabupaten Sampang ini. Mari kita rayakan satu abad NU dengan semangat hidup sehat dan pengabdian tanpa batas," pungkasnya. (Mukrim)