Perjuangan BPBD Sampang Bantu Warga Terdampak Erupsi Semeru di Lumajang

Spread the love

Perjuangan BPBD Sampang Bantu Warga Terdampak Erupsi Semeru di Lumajang
Moh. Imam Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Sampang saat menunjuk dampak abu vulkanik di Lumajang.
(Foto : BPBD Sampang)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) setempat memberikan bantuan terhadap masyarakat terdampak erupsi Semeru.

Kepala BPBD Sampang, Asroni melalui Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD, Moh. Imam menyampaikan bahwa pihaknya berangkat ke Kota Lumajang Provinsi Jawa Timur, Senin (6/12/2021).

“Saya bersama 3 orang personil BPBD dan 1 Baznas, kami langsung bergabung dengan BPBD Provinsi di Kecamatan Pronowiji Lumajang,” ungkapnya saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (7/12/2021) sore.

Dijelaskan, Kecamatan Pronowijo, Kota Lumajang merupakan salah satu wilayah yang banyak masyarakat terdampak abu vulkanik letusan gunung Semeru.

“Kami memberikan langsung bantuan logistik terhadap warga terdampak bencana, seperti sembako, selimut, ribuan masker medis, peralatan mandi dan jenis bantuan lainnya,” paparnya.

Imam mengungkapkan, tujuan utama tim ke Lumajang adalah sebagai bentuk kepedulian dengan memberikan langsung bantuan. Juga bergabung bersama relawan kebencanaan BPBD Provinsi Jawa Timur.

Ia menceritakan, kesulitan yang harus dilalui para relawan kebencanaan di lokasi terdampak adalah matinya aliran listrik terlebih di malam hari. Terutama status gunung Semeru yang kini masih aktif menyemburkan abu vulkanik.

“Untuk sementara para relawan fokusnya membantu pengungsi di posko-posko, karena sampai saat ini status gunung Semeru masih sangat mengkhawatirkan,” terangnya.

Ditegaskan, hingga saat ini bantuan dari semua elemen masyarakat masih terus diharapkan. “Akan tetapi alangkah baiknya satu pintu karena akses dan medan jalannya agak sulit,” pungkasnya. (Romi)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles