Harga Bawang Merah dan Putih Naik di Pasar Tradisional Sampang

Spread the love

Harga Bawang Merah dan Putih Naik di Pasar Tradisional Sampang
Salah satu pedagang bumbu dapur di Pasar Srimangunan Sampang. (Foto: Mukrim)

Harga bawang merah dan putih terpantau naik di pasar Tradisional Srimangunan Sampang, Rabu (12/1/2022). Harga bumbu dapur utama tersebut mulai naik selepas momen natal dan tahun baru.

Berdasarkan data pasar, harga bawang putih naik menjadi Rp. 24 ribu/kg dari sebelumya Rp. 22 ribu/kg. Sementara bawang merah dari Rp. 17 ribu/kg kini naik menjadi Rp. 24 ribu/kg.

“Sudah naik sejak natal dan tahun baru. Padahal di tahun 2021 harga bawang cukup anjlok hingga Rp20 ribu/kg,” ungkap Siti Halimah, penjual bumbu dapur di Pasar Srimangunan Sampang,” Rabu (12/1).

Wanita berusia 34 tahun itu tidak mengetahui penyebab pasti naiknya harga bawang. Akan tetapi, harga memang sudah tinggi sejak sepekan terakhir di tingkat distributor.

“Informasinya dari distributor, pasokan bawang merah dari wilayah luar kabupaten terlambat dan pasokannya berkurang,” ucapnya.

Menyikapi kondisi tersebut, Kepala Seksi (Kasi) Informasi Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sampang, Sukkur mengatakan pihaknya akan melakukan kroscek ke pasar.

“Diperlukan langkah-langkah sinergis untuk menanggulangi kemungkinan permainan harga di pasaran, salah satunya dengan menggelar operasi di pasar,” katanya. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles