Terseret Arus Sungai, Seorang Pemuda di Sampang Ditemukan Meninggal Dunia

Spread the love

Terseret Arus Sungai, Seorang Pemuda di Sampang Ditemukan Meninggal Dunia
Proses evakuasi jenazah korban ke rumah duka

Terseret arus sungai, Walid seorang pemuda berusia 17 tahun asal Dusun Bungcarba, Desa Karang Penang Oloh, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang ditemukan meninggal dunia.

Jasad korban ditemukan oleh sejumlah warga di sekitaran sungai Dusun Sobarih, Desa Tlambah, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang pada Senin (31/5/2021) sore.

Korban yang diketahui mengalami gangguan jiwa ini merupakan anak dari pasangan Almarhum H. Sui dan Hj. Sudeh (TKI di Arab Saudi). Selama ini korban tinggal bersama neneknya yakni Hj. Karimah.

Kasubag Humas Polres Sampang Iptu Sunarno menceritakan, sekitar pukul 16.00 Wib, sejumlah warga setempat melapor terhadap Kades Tlambeh bahwa mereka melihat seseorang terseret arus sungai.

“Setelah mendapat laporan tersebut, Kades Tlambah menginformasikan hal tersebut melalui pengeras suara agar semua warganya ikut melakukan pertolongan,” jelasnya.

Setengah jam berikutnya, warga berhasil mengangkat korban dari sungai, hanya saja korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa. “Saat dilakukan pertolongan, korban sudah kondisi meninggal dunia,” terangnya.

Kemudian, jenazah korban dievakuasi dari TKP menuju rumah duka Dusun Bungcarba, Desa Karang Penang Oloh, Karang Penang, Sampang menggunakan ambulance PP. Penyepen.

Lebih lanjut, keluarga korban keberatan dilakukan otopsi dan menerima kejadian tersebut sebagai musibah serta tidak melakukan penuntutan kepada siapapun.

“Berdasarkan hasil olah TKP serta pemeriksaan para saksi, kesimpulan sementara, korban meninggal diduga  terbawa arus sungai yang berada di belakang rumahnya,” pungkasnya. (Romi)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles