Perjalanan KH. Sholahur Robbani Sebagai Ketua Komunitas Perupa Sampang

Spread the love

Perjalanan KH. Sholahur Robbani Sebagai Ketua Komunitas Perupa Sampang
Salah satu karya KH. Sholahur Robbani dalam pameran seni Sang Pejuang Olle Ollang ke 6, Minggu (29/8/2021)

Mengenang KH. Sholahur Robbani sebagai budayawan yang pertama menahkodai Komunitas Perupa Sampang (KPS), pameran seni rupa bertajuk “Sang Pejuang Olle Ollang #6” digelar di Hutan Jati Jalan Pajudan Sampang, Minggu (29/8/2021) pagi.

“Tujuan diadakan pemeran out bound ini untuk mengenang ketua KPS sebelumnya yakni Al- Marhum KH. Sholahur Robbani, sehingga setiap bulan Agustus KPS selalu merayakan dengan tajuk Sang Pejuang Olle Ollang,” ungkap Chairil Alwan Ketua Komunitas Perupa Sampang.

Dalam kesempatan yang sama, Achmad Junaidi, seorang anggota KPS mengisahkan, KH. Sholahur Robbani selain sebagai Ulama muda yang kharismatik dan visioner juga merupakan Budayawan yang telah memperjuangkan berdirinya KPS hingga eksis sampai saat ini.

“Sebelum terbentuknya KPS Sekitar tahun 2002 beliau bergabung di komunitas seni yang ada di Kabupaten Sampang, beliau sangat mengapresiasi bahkan di pameran pertama beliau menyumbang sebesar 500 ribu rupiah,” ungkapnya.

“Akhirnya, dengan berjalannya waktu pada tahun 2003 terbentuklah Komunitas Perupa Sampang. Kemudian dengan ketokohannya, beliau KH. Sholahur Robbani diangkat sebagai ketua KPS pertama,” tambahnya.

Ia menjelaskan, sebagai seniman sekaligus budayawan, aliran konsep dari karya-karya Ra Shol (sapa akrab KH. Sholahur Robbani) rata-rata bersifat religi dan tantang keagamaan.

“Karya beliau itu simple tapi mempunyai makna yang sangat dalam. Ada 20 lebih karya beliau yang sudah diangkat di canvas yang bertema religi dan puluhan lagi masih berbentuk sketsa,” ungkapnya.

Lantas dia berharap, anggota KPS saat ini terus jalan meningkatkan kreativitas dan peka terhadap sosial sehingga bisa menyumbangsih dalam Pemerintahan untuk meneruskan perjuangan KH. Sholahur Robbani melalui jalur seni. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles