Beranda blog

DPT Pilkada Pamekasan Capai 666.048 Pemilih

salsabilafm.com – Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam pelaksanaan pesta demokrasi, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak, 27 November 2024 mendatang mencapai 666.048 pemilih.

Dengan selisih mencapai angka 23.214 orang dari jumlah total DPT, menempatkan pemilih perempuan mengungguli data pemilih laki-laki.

Angka tersebut berdasar rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan Penetapan DPT untuk Pilkada 2024, melalui Rapat Pleno Terbuka KPU Pamekasan, di Ballroom Azana Style Hotel, Jl Jokotole 282 Pamekasan, Kamis (19/9/2024).

Pleno tersebut dihadiri sejumlah stakeholder terkait, seperti Bawaslu Pamekasan, perwakilan partai politik (parpol), serta sejumlah badan adhoc dari 13 kecamatan berbeda di Pamekasan.

“Rekapitulasi DPSHP ini untuk mengumpulkan data dari seluruh kecamatan di Pamekasan, bertujuan untuk menyempurnakan data pemilih, mengidentifikasi sekaligus memperbaiki beberapa data bermasalah yang ditemukan di lapangan,” kata Komisioner KPU Pamekasan, Mohammad Halili.

Identifikasi dan perbaikan tersebut mencakup data pemilih ganda, pemilih meninggal dunia, hingga pemilih pindah domisili. “Jumlah DPT yang kami tetapkan berdasar hasil pleno sebanyak 666.048 orang, meliputi sebanyak 321.417 pemilih laki-laki dan 344.631 pemilih perempuan,” ungkapnya.

“Para pemilih ini nantinya akan menyalurkan hak suaranya di 1.270 TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Pamekasan, termasuk di antaranya TPS Khusus yang nantinya akan melayani pemilih di lokasi tertentu,” jelasnya.

Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Pamekasan ini berharap DPT tersebut valid dan akurat.

“Kami berharap data (DPT) ini dapat mencerminkan kondisi pemilih yang sebenarnya, artinya tidak ada kesalahan berarti,” pungkasnya. (*)

Rakor Persiapan Pilkada 2024, Pj Bupati Pamekasan: ASN Harus Netral

salsabilafm.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, menggelar rapat koordinasi persiapan pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 di Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Rabu (20/11/2024).

Acara tersebut dihadiri forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda), Ketua KPU Pamekasan, Mahdi, Ketua Bawaslu Pamekasan, Sukma Umbara Tirta Firdaus, pimpinan organisasi daerah (OPD), camat, dan beberapa stake holder lainnya.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Pamekasan, Cahya Wibawa menyampaikan, rapat koordinasi dilakukan untuk meningkatkan sinergitas para pemangku kepentingan dalam mendukung suksesnya pilkada serentak tahun 2024.

“Kemudian memastikan persiapan logistik, keamanan, dan pengawasan dalam setiap tahapan pilkada. Selain itu, menyepakati langkah langkah strategis untuk menciptakan situasi yang aman, tertib, kondusif, dan damai dalam proses pilkada Pamekasan,” kata Cahya Wibawa.

Pihaknya berharap, segenap pemangku kepentingan memiliki pemahaman yang sama tentang tantangan dan solusi dalam penyelenggaraan pilkada 2024.

“Tentu, netralitas dan integritas menjadi harga mati bagi aparatur sipil negara dan penyelenggara,” tuturnya.

Sementara itu, Pj Bupati Pamekasan, Masrukin menyampaikan, pimpinan OPD harus serius menyikapi pelaksanaan pilkada yang tinggal menghitung hari dengan menjaga dan mengawasi aparatur sipil negara (ASN) di bawah naungannya agar senantiasa netral demi pesta demokrasi yang aman dan damai.

“Karena ASN hari ini menjadi maskot yang harus diingatkan untuk selalu netral. Termasuk jempolnya yang netral, tidak posting dan komentar sembarangan di media sosial. Bawaslu hari ini memiliki kemampuan digital,” peringatnya.

Dia mengungkapkan, ASN memiliki efek dominan dalam menjaga kondusifitas pilkada, mengingat sebagian besar dari mereka masih mendapat kepercayaan di tengah tengah masyarakat.

“Suasana kondusif ini menjadi bagian dari tugasnya ASN sebagai perekat masyarakat di masing-masing wilayah. Karena pengaruhnya ASN di masing masing wilayah itu masih tinggi. Oleh karena sebagai perekat keutuhan, maka ASN ini harus netral dan butuh keseriusan,” pungkasnya. (Syad)

H-7 Pilkada, Pj Bupati Bangkalan Imbau Masyarakat Tolak Politik Uang

salsabilafm.com – Menjelang pemungutan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan dan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Pj Bupati Bangkalan mengimbau masyarakat untuk menolak politik uang dari salah satu Paslon.

“Kami mengimbau masyarakat tidak sampai terlibat politik uang dan serangan fajar pilihlah calon pemimpin Bangkalan dan calon pemimpin Jawa Timur sesuai dengan pilihan hati masing-masing,” kata Pj Bupati Bangkalan Arief M. Edie, Rabu (20/11/2024).

Arief mengatakan, pemungutan suara 27 November 2024 tinggal menghitung hari. Pihaknya meminta masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas bersama dan tidak sampai terjadi konflik serta tidak terpancing dengan berita-berita hoax.

“Kami meminta suasa kondusif seperti saat ini tetap terjaga sampai hari H dan pasca pemungutan suara nanti,” ujarnya.

Lebih lanjut Arief menambahkan, pesta demokrasi harus disambut dengan penuh gembira dan tidak saling menjatuhkan. Tujuannya agar Bangkalan tatap aman dan kondusif.

“Yang paling penting datanglah ke TPS terdekat untuk menggunakan hak pilihnya dan siapapun yang terpilih berharap berkolaborasi dengan yang kalah untuk memajukan kabupaten Bangkalan kedepan,” pesannya. (*)

Insiden Pengeroyokan di Sampang, Kapolri: Polisi Telah Tangkap 3 Pelaku

0

salsabilafm.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, polisi telah menangkap tiga pelaku pengeroyokan dan pembacokan di Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang. Identitas tiga pelaku yang telah ditangkap berinisial FS, IDI, dan DUR. Semuanya merupakan warga Sampang, Madura.

“Saya cek terakhir, dari Kapolres (Sampang) ada tiga yang sudah diamankan, dan segera dari Polres Sampang dibackup oleh Polda akan terus melaksanakan pengembangan sampai tuntas,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mapolda Jatim, Rabu (20/11/2024).

Polisi kata Kapolri, sudah mengamankan barang bukti dari ketiga pelaku. Yakni senjata tajam berupa celurit. “Polisi juga masih mendalami kasus ini untuk mengungkap fakta lebih lanjut,” sambungnya.

Listyo juga mengimbau masyarakat menjaga ketertiban selama masa Pilkada serentak 2024. Ia berharap peristiwa seperti carok atau pembacokan di Sampang tidak terulang kembali.

“Mohon ini menjadi peristiwa yang tidak terulang kembali, karena yang bertanding, yang berhadapan, yang menjadi pasangan calon ini bagian dari teman-teman kita, sahabat-sahabat kita,” ucapnya. (*)

Sidang Lanjutan, Dua Saksi Sebut R Aulia Rohman Pakai Senjata Tumpul

salsabilafm.com – Sidang lanjutan kasus pengancaman dan penganiayaan oleh mantan DPRD Kabupaten Sampang, R Aulia Rahman digelar di Pengadilan Negeri (PN) Sampang pada Rabu (20/11/2024).

Dalam sidang itu, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejari Sampang hadirkan dua orang saksi di TKP. Yaitu Ahmadi sebagai kakak dan Hariyanto sebagai teman terdakwa.

Saat ditanya oleh majelis hakim, keduanya kompak menyebutkan terdakwa R Aulia Rohman menggunakan pedang tumpul.

“Saya tidak melihat Aulia melakukan pengancaman, tapi hanya mengusir korban sambil membawa pedang,” kata Hariyanto saat menjawab pertanyaan Majelis Hakim.

Ia juga menuturkan, pedang yang dipegang terdakwa merupakan pedang hiasan yang digunakan untuk pajangan.

“Pak Aulia ngambil pedang tumpul, biasanya dipajang sebagai hiasan,” lanjutnya.

Meski demikian, masih tersisa 4 orang saksi yang akan dipanggil JPU pada sidang selanjutnya. Salah satunya merupakan korban.

“Nanti kita lihat faktanya setelah saksi hadir semua,” kata JPU Kejari Sampang, Eddie Soedrajat usai sidang.

Sebelumnya, R Aulia Rahman didakwa atas kasus Pengancaman dan Penganiayaan pasal 335 ayat 1 KUHAP dan pasal 351 Alternatif.

Adapun sidang lanjutan akan digelar pada Senin tanggal 25 November tahun 2024 mendatang. (Syad)

Kemenag Sampang Fasilitasi Pembuatan Paspor CJH 2025

salsabilafm.com – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, akan memfasilitasi proses pembuatan paspor bagi para Calon Jamaah Haji (CJH) yang akan berangkat pada tahun 2025 mendatang.

Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Sampang, Sinul mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) dan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) se Kabupaten Sampang terkait para calon haji yang akan berangkat tahun 2025 untuk segera melengkapi dokumen.

“Dalam pemberangkatan, kami sudah koordinasi terkait kelengkapan dokumen dan paspor, agar calon jamaah haji segera menindaklanjuti,” tuturnya, Rabu (20/11/2024).

Untuk pembuatan Paspor kata Sinul, Kemenag akan memfasilitasi para calon haji yang berangkat tahun 2025.

“Kami akan memfasilitasi, mereka para calon haji nantinya di arahkan untuk datang ke kantor Kemenag Sampang untuk pembuatan paspor. Sebab kami akan mendatangkan langsung pihak imigrasi ke kantor,” ucapnya. (Mukrim)

Cabdin Jatim Dorong Lembaga di Sampang ‘Go Digital’

0

salsabilafm.com – Cabang Dinas Pendidikan (Cabdin) Provinsi Jawa Timur (Jatim) Wilayah Sampang terus mendorong lembaga pendidikan di bawah naungannya untuk mempercepat transformasi digital pendidikan.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Sampang, Mas’udi Hadiwijaya menyampaikan, pihaknya mendesak seluruh satuan pendidikan di wilayahnya segera melakukan transformasi digital.

“Generasi emas 2045 membutuhkan pendidikan berbasis digital,” ungkapnya, Rabu (20/11/2024).

Dia mendorong sekolah untuk memanfaatkan berbagai platform digital untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Transformasi digital akan membawa perubahan signifikan dalam dunia pendidikan.

“Dengan pemanfaatan teknologi, siswa diharapkan dapat belajar lebih efektif dan efisien,” jelasnya.

Diakui tidak semua sekolah memiliki sumber daya yang cukup untuk melakukan digitalisasi. Pemerintah daerah, ucap dia, perlu memberikan dukungan penuh kepada sekolah dalam upaya melakukan transformasi digital.

Menurutnya, untuk mengoptimalkan penerapan transformasi digital pihaknya menyediakan tempat diskusi di kantornya.

“Karena itu kami menyediakan sebuah tempat diskusi seperti ada rumah inspirasi bagaimana menghadapi tantangan masa depan. Nanti di Cabdin juga akan disediakan rumah digitalisasi sehingga bisa mewadahi semua SDM yang ada, baik guru dan peserta didik,” pungkasnya. (Mukrim)

Wapres Gibran Minta Konflik Pilkada di Sampang Tak Terjadi di Tempat Lain

0

salsabilafm.com – Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka meminta konflik terkait pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang terjadi di Sampang, Jawa Timur yang berujung pembacokan seorang saksi tidak terjadi di tempat lain.

Hal ini disampaikan Wapres saat memberi arahan dalam acara Konsolidasi Nasional dan Apel Siaga Pengawasan Tahapan Masa Tenang, Pemungutan dan Perhitungan Suara pada Pemilihan 2024.

“Kita tidak ingin apa yang terjadi di Sampang terjadi di tempat lain,” kata Gibran dalam acara yang digelar di Monumen Nasional (Monas), Rabu (20/11/2024).

Gibran pun mengingatkan seluruh jajaran Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) untuk segera menyelesaikan berbagai konflik yang terjadi, sekecil apapun. Ia tidak ingin keterlambatan penyelesaian konflik berujung pada hilangnya nyawa seseorang.

“Jika ada potensi konflik, walau sekecil apapun, segera selesaikan. Jangan sampai membesar dan jangan sampai menimbulkan korban jiwa,” ucapnya.

Gibran menekankan bahwa pada tanggal 27 November ini, atau tujuh hari lagi bakal digelar pelaksanaan Pilkada secara serentak di 508 Kabupaten/Kota dan 37 Provinsi.

Orang momor dua di Indonesia itu bilang, Pilkada ini adalah Pilkada terbesar yang pernah Indonesia selenggarakan. “Oleh sebab itu, kita harus mendukung penuh pelaksanaan Pilkada serentak ini agar prosesnya berjalan baik dan lancar,” kata Gibran.

“Sehingga masyarakat dapat memberikan hak suarannya dengan aman, nyaman, luber, dan jurdil,” ucapnya.

Sebagai informasi, seorang pria bernama Jimmy Sugito Putra asal Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Jawa Timur, tewas dalam insiden pembacokan pada Minggu (17/11/2024) lalu.

Ia ditemukan tewas dengan luka di bagian paha, leher, dan kepala. Jimmy merupakan saksi untuk pemungutan suara dari pasangan calon Pilkada Kabupaten Sampang, Slamet Junaidi dan Ahmad Mahfudz (Jimad Sakteh). (*)

Indonesia Kalahkan Arab Saudi 2-0, Marselino Cetak Dua Gol Spektakuler

salsabilafm.com – Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di SUGBK, Selasa (19/11). Marselino Ferdinan mencetak dua gol spektakuler di laga ini.

Pada babak pertama, Timnas Indonesia tampil lebih agresif dan lebih berbahaya dibanding Arab Saudi. Walaupun kalah dalam penguasaan bola, Timnas Indonesia punya lebih banyak peluang emas untuk mencetak gol.

Timnas Indonesia bisa memimpin 1-0 lewat gol Marselino Ferdinan di menit ke-32. Menerima umpan matang dari Ragnar Oratmangoen di dalam kotak penalti, Marselino melepaskan tembakan keras yang membuat bola bersarang di pojok kiri gawang Arab Saudi.

Selain gol Marselino, Timnas Indonesia punya sejumlah peluang bagus lainnya lewat Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick. Sedangkan Arab Saudi, tidak punya banyak peluang dan hanya melepaskan sebuah tembakan tepat sasaran.

Memasuki babak kedua, Herve Renard memutuskan menurunkan Abdullah Al Hamdan untuk menggantikan Mohammed Al Qahtani. Arab Saudi langsung berusaha menekan Timnas Indonesia begitu babak kedua dimulai.

Timnas Indonesia kemudian sukses menggandakan keunggulan di menit ke-57. Marselino kembali jadi sosok yang membobol gawang Arab Saudi.

Gol ini tak lepas dari kecepatan Calvin Verdonk dalam skema counter attack. Verdonk berlari hingga kotak penalti dan melepaskan umpan sambil terjatuh.

Marselino menguasai bola dan langsung melepaskan tembakan. Bola sempat diblok namun bola kembali jatuh di hadapan Marselino.

Melihat Ahmed Alkasaar maju, Marselino melepaskan tembakan cungkil. Bola melaju pasti ke dalam gawang.

Arab Saudi lalu menurunkan sejumlah tenaga baru seperti Abdullah Radif, Musab Al Juwayr, dan Saleh Al Shehri guna meningkatkan serangan. Timnas Indonesia juga memainkan Nathan Tjoe-A-On untuk menggantikan Thom Haye di menit ke-68 sebagai tenaga baru untuk membendung serangan Arab Saudi.

Pratama Arhan dan Yakob Sayuri lalu menyusul masuk di menit ke-78. Timnas Indonesia lebih memilih menunggu serangan Arab Saudi dan berharap pada serangan balik cepat.

Arab Saudi sendiri beberapa kali membahayakan gawang Timnas Indonesia. Namun Maarten Paes bisa mengamankan gawang Timnas Indonesia dengan baik.

Pada menit ke-89, Justin Hubner mendapat kartu kuning kedua. Ia pun harus keluar lapangan.

Hubner mendapat kartu kuning karena dianggap melakukan pelanggaran saat situasi di lapangan sedang panas. Situasi panas karena Ivar Jenner baru saja mendapat kartu kuning karena melakukan protes.

Bermain dengan 10 orang pemain, Timnas Indonesia coba bertahan sekuat tenaga. Shayne Pattynama dan Muhammad Ferarri masuk menggantikan Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen.

Maarten Paes melakukan penyelamatan gemilang di masa injury time saat terbang menggagalkan tembakan Mohammed Kanno. Timnas Indonesia sukses mempertahankan keunggulan 2-0 hingga akhir laga.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi:

Timnas Indonesia XI
Maarten Paes; Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner; Sandy Walsh (Yakob Sayuri 78), Ivar Jenner, Thom Haye (Nathan Tjoe-A-On 68), Calvin Verdonk; Marselino Ferdinan (Pratama Arhan 78), Ragnar Oratmangoen (Shayne Pattynama 90), Rafael Struick (Muhammad Ferarri 90).

Arab Saudi XI
Ahmed Alkasaar; Ali Al Bilahyi, Saud Abdulhamid, Yasir Gharsan Alsharani, Hassan Al Tambakti; Marwan Al Sahafi, Nasser Al Dawsari (Abdullah Radif 61), Faisal Alghamdi (Saleh Al Shehri 67), Mochammed Al Qathani (Abdullah Al Hamddan 46), Mohammed Kanno; Feras Albrikan (Musab Al Juwayr 61) (*)

Pasca Insiden Berdarah di Sampang, Dua Paslon dan Pendukungnya Kembali Deklarasi Damai

salsabilafm.com – Polisi mempertemukan dua paslon Pilbup Sampang usai insiden berdarah di Desa Ketapang Laok Kecamatan Ketapang, Minggu (19/11/2024). Pertemuan dua paslon dan pendukung yang digagas Polda Jatim digelar di Mapolres Sampang.

Selain tokoh agama dan masyarakat, pertemuan itu dihadiri paslon dan tim dari paslon 01, KH Muhammad Bin Muafi Zaini-Abdullah Hidayat dan dari paslon 02, Slamet Junaidi-KH Ahmad Mahfud. Mereka melakukan konsolidasi dan menandatangani deklarasi damai kembali.

“Kami melakukan koordinasi dan konsolidasi kembali terutama kepada para tim pemenangan paslon yang berkontestasi untuk sama-sama menandatangani deklarasi damai kembali,” kata Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto dalam keterangannya, Selasa (19/ 11/2024).

Imam berharap dengan konsolidasi dan deklarasi kembali damai tersebut bisa merefresh kembali komitmen menjaga kondusifitas bersama. Diharapkan kejadian tersebut tidak terulang kembali.

“Semoga dari kejadian kemarin tidak merembet ke kejadian-kejadian lainnya atau kejadian yang mengikuti,” tegasnya.

Menurutnya, kejadian berdarah di Sampang tidak bisa ditoleransi. Pihaknya bekomitmen bersama TNI dan stakeholder untuk mengusut tuntas kasus tersebut. Pihaknya juga memastikan melakukan pengejaran terhadap para pelaku.

“Saya pastikan bahwa Polri dan TNI dan stakeholder terkait akan mengejar pelaku sampai dapat,” tandasnya.

Sebelumnya, pembacokan tewaskan saksi pasangan calon di Pilbup Sampang, Slamet Junaidi-Achmad Mahfudz (Jimad Sakteh) berlangsung keji. Korban tewas di lokasi kejadian usai dibacok sejumlah orang.

Saat ini, 3 orang pelaku pembacokan pada korban berinisial JSP sudah diamankan. Pembacokan ini dilakukan di depan kediaman tokoh agama setempat, Kiai Muallib di Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Sampang ditangkap. (Mukrim)

Bawaslu RI Usut Peristiwa Pengeroyokan Terkait Pilkada Sampang 2024

0

salsabilafm.com – Ketua Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) RI Rahmat Bagja mengatakan bahwa Bawaslu Provinsi Jawa Timur sedang mengusut peristiwa penganiayaan terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sampang, Madura yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

“Yang terjadi di Sampang itu patut kita sesalkan dan sekarang teman-teman sedang bersama teman-teman Sentra Gakkumdu (Penegakan Hukum Terpadu) dan kepolisian untuk melakukan supervisi terhadap perkara ini. Dari Bawaslu Jawa Timur ke Sampang,” kata Bagja dikutip dari antara, Selasa (19/11/2024).

Bagja menyayangkan peristiwa pembacokan yang menimpa pendukung salah satu pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Sampang itu. Menurut dia, seharusnya tidak boleh ada nyawa yang hilang dalam pilkada.

Dia menegaskan, pilkada merupakan proses pergantian kekuasaan yang mesti dilakukan secara damai. Oleh karena itu, tidak seharusnya ada kekerasan yang terjadi dalam pilkada.

“Kita memilih pasangan tertentu kan boleh-boleh saja. Tidak harus juga kemudian ditukar dengan nyawa. Ini hal yang tidak sepadan dan juga jangan sampai karena berbeda pendapat kemudian melakukan kekerasan, itu yang dihindari dari pilkada,” kata dia.

Di sisi lain, Bagja mengakui Sampang termasuk salah satu daerah yang paling rawan dalam Pilkada 2024. “Jadi sudah kita prediksikan akan ada hal-hal yang kemungkinan ada clash (bentrokan) di antara akar rumput yang seharusnya tidak terjadi,” ujar Bagja.

Sebelumnya, insiden pembacokan terhadap Jimmy Sugito Putra, warga Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, terjadi pada Minggu (17/11/2024). Jimmy merupakan saksi dari pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sampang Nomor Urut 2, Slamet Junaidi-Achmad Mahfudz (Jimad Sakteh),

Insiden berdarah itu bermula ketika Calon Bupati Slamet Junaidi mengunjungi salah satu tokoh agama di Ketapang. Ia sempat diadang massa bersenjata celurit, tetapi berhasil lolos melalui jalan lain.

Para pengadang kemudian masuk ke area lokasi yang dikunjungi Slamet Junaidi. Sejumlah orang sempat cekcok mulut, hingga akhirnya terjadi penganiayaan.

Korban sempat dilarikan ke RSUD Ketapang, tetapi nyawanya tidak tertolong karena mengalami perdarahan aktif akibat sabetan senjata tajam di bagian muka, punggung, dan tangan. (*)