Tuntaskan stunting, Dinkes KB Lakukan Gerakan Ayo ke Posyandu

Spread the love

salsabilafm.com- Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes-KB) Sampang terus melakukan berbagai upaya dalam menekan angka Stunting di kabupaten sampang. Salah satunya Gerakan Ayo ke Posyandu.

Kepala Dinkes KB Sampang, Abdullah Najihc menyampaikan, Posyandu dapat menjadi garda terdepan pencegahan Stunting di tingkat desa. Ibu hamil dan balita yang aktif ke Posyandu dapat terhindar dari risiko Stunting.

Ia menjelaskan, Posyandu memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan kesehatan dasar, pemantauan pertumbuhan anak, edukasi kesehatan, dan kolaborasi dengan petugas kesehatan bagi ibu hamil.

“Gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan peran masyarakat dalam penyelenggaraan upaya kesehatan dasar, terutama yang berkaitan dengan penurunan angka kematian ibu, bayi, dan balita,” ungkapnya di gedung PKPRI Sampang, Kamis (14/12/2023).

Ketua TP PKK Sampang, Mimin Slamet Junaidi, mengungkapkan ada banyak manfaat Posyandu yang belum disadari oleh para ibu. Dengan rutin datang ke Posyandu, tumbuh kembang anak selama masa keemasannya (0-5 tahun) akan terpantau dengan baik.

“Tidak hanya ditimbang dan diukur tinggi badannya, anak-anak akan diberikan asupan makanan bergizi yang baik untuk pertumbuhan,” ucapnya.

Adanya posyandu, para ibu juga bisa berkonsultasi langsung dengan kader kesehatan dan atau petugas kesehatan. Sehingga berbagai permasalahan kesehatan anak dapat segera terselesaikan dengan benar.

“Para ibu bisa berbagi pengalaman dengan ibu lainnya selama berada di Posyandu. Hal ini tentu akan berdampak sangat positif pada tumbuh kembang anak. Tapi, bagi ibu yang menengah ke bawah biasanya enggan ke posyandu, mereka lebih memilih ke rumah sakit,” tutupnya. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles