Peace Camp Lintas Generasi Sekolah Perempuan “Transgenerasi Berkelanjutan Untuk Perubahan”

Spread the love

salsabilafm.com- Sekolah Perempuan Bintang 9 Sampang menggelar kegiatan Peace Camp Lintas Generasi bertemakan “Transgenerasi Berkelanjutan Untuk Perubahan”. Kegiatan ini dipusatkan di Pantai Camai Dharma, Camplong pada tanggal 27-28 Januari 2025.

Selama dua hari kegiatan, sebanyak 30 peserta terdiri dari laki-laki dan perempuan yang mewakili berbagai kelompok usia, mulai dari anak-anak, emak-emak, dan bapak-bapak, dibekali banyak materi pokok yang kuat kaitannya dengan tema yang diusung.

Pengelola Sekolah Perempuan Bintang 9 Sampang, Aminatul Rizqiyah menjabarkan materi kegiatan yang diberikan antaranya, Pengenalan Gender dan Ketidakadilan Gender, Literasi Digital, Transgenerasi Kesehatan, Peace & Tolerance (Perempuan, Perdamaian, dan Pembangunan), dan Gender dalam Perspektif Agama.

“Selain itu, juga ada sesi berbagi tentang pandangan peserta terhadap isu-isu sosial dan lingkungan, Bedah Film Impossible Dream, Malam Inagurasi, Giat pagi Olah raga dan Olah rasa,” ungkap Aminatul Rizqiyah kepada salsabilafm.com, Kamis (30/1/2025).

Secara garis besar, perempuan kelahiran Camplong Sampang itu meneraangkan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat tali persaudaraan antar generasi dan membangun kapasitas lintas generasi dalam menciptakan perubahan dan perdamaian yang berkelanjutan.

“Mengembangkan gagasan kreatif, meningkatkan toleransi dan kepedulian, serta membangun kesadaran akan pentingnya keberlanjutan lingkungan dan sumber daya manusia yang berkualitas,” imbuhnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta dapat lebih sadar akan pentingnya kolaborasi lintas generasi dalam mencapai tujuan perdamaian, keberlanjutan, dan pembangunan yang inklusif untuk masa depan yang lebih baik. (Romi)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles