KPU Sumenep Tunda Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten

Spread the love

salsabilafm.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep memutuskan untuk menunda pelaksanaan rekapitulasi manual perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten. Keputusan ini diambil menyusul banyaknya rekapitulasi tingkat PPK yang belum selesai.

Ketua KPU Sumenep, Rahbini mengatakan, semula rekapitulasi tingkat kabupaten digelar kemarin namun, kemudian dijadwal ulang menjadi hari ini, Kamis (29/2/2024).

“Penjadwalan ulang rekapitulasi tingkat Kabupaten itu sudah kami sampaikan ke pihak-pihak terkait termasuk undangan,” terangnya.

Ia menjelaskan, penundaan rekapitulasi tingkat Kabupaten itu terpaksa dilakukan karena masih cukup banyak panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang belum menuntaskan rekapitulasinya.

“Rencananya, kami akan menggunakan format per daerah pemilihan (dapil) untuk rekapitulasi, diawali dengan Dapil 1,” terangnya.

Dapil Sumenep 1 terdiri dari kecamatan Kota Sumenep, Batuan, Kalianget, dan Talango. Kabupaten Sumenep terbagi atas 8 dapil.

“Untuk dapil 1 hari ini sudah selesai semua rekapitulasi tingkat PPK, dan logistik Pemilu nya juga sudah digeser ke KPU. Dengan demikian, besok kami sudah bisa menggelar rekapitulasi manual tingkat Kabupaten, diawali dari dapil 1. Nanti sambil berjalan untuk dapil lainnya,” paparnya.

Sesuai jadwal tahapan, rekapitulasi di tingkat PPK harus selesai paling akhir 2 Maret 2024. Sedangkan di tingkat kabupaten, harus selesai paling lambat 5 Maret 2024.

“Mau tidak mau ya harus selesai di tanggal yang sudah ditentukan itu, baik rekapitasi di tingkat PPK maupun di tingkat kabupaten,” terangnya.

Rahbini menambahkan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan berbagai pihak termasuk aparat keamanan, untuk persiapan pelaksanaan rekapitulasi manual tingkat kabupaten. Bahkan koordinasi juga dilakukan dengan pihak Bandara Trunojoyo.

“Siapa tahu karena cuaca buruk, tidak ada kapal, maka logistik harus digeser dengan pesawat atau heli. Karena itu, Bandara Trunojoyo juga kami libatkan dalam rapat koordinasi. Kami berharap semoga rekapitulasi manual ini berjalan lancar dan aman,” ucapnya. (Mk)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles