KPU Siapkan 5 Panelis untuk Debat Perdana Pilbup Sumenep

Spread the love

salsabilafm.com – KPU Sumenep telah menyiapkan lima panelis untuk debat perdana pasangan calon bupati dan calon wakil bupati setempat, Sabtu (26/10/2024). Lima panelis tersebut berasal dari luar Sumenep. Di antaranya, akademisi dari Surabaya, Bangkalan, dan Pamekasan.

“Demi menjaga netralitas, maka semua panelis kami ambil dari luar Sumenep. Lima panelis itu kualifikasinya ahli di bidangnya. Ada yang sudah bergelar profesor dan doktor,” kata Komisioner KPU Sumenep, Muhlis, Jumat (25/10/2024).

Muhlis menjelaskan, untuk debat perdana mengambil tema ‘Strategi dalam mengatasi permasalahan daerah untuk kemajuan masyarakat Sumenep’. Tema tersebut meliputi lingkungan hidup, pendidikan, dan birokrasi pemerintahan.

“Debat pertama digelar besok di aula Uniba Sumenep. Besok itu debat untuk pasangan calon. Jadi calon bupati dan calon wakil bupati keduanya sama-sama hadir,” ungkapnya.

Muhlis menambahkan, untuk mekanisme debat sudah dirancang dengan mempertimbangkan asas adil dan berimbang. Termasuk tentang urutan pasangan calon (paslon) saat penyampaian visi misi dan menjawab pertanyaan panelis, akan ditentukan dengan adil.

“Kami sudah berkoordinasi dan bertemu dengan para liaison officer (LO) masing-masing paslon, untuk membahas masalah mekanisme debat publik,” terangnya.

Pilkada Sumenep diikuti oleh dua pasangan calon yakni Pasangan Ali Fikri-Unais Ali Hisyam (Final) di nomor urut 1, dan pasangan Fauzi-Imam Hasyim (Faham) di nomor urut 2.

Pasangan Ali Fikri-Unais Ali Hisyam diusung oleh 2 partai, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan PSI. Sedangkan pasangan Fauzi-Imam Hasyim diusung oleh 8 partai, yakni PDI Perjuangan, PKB, PKS, PAN, Partai Demokrat, NasDem, Gerindra, dan Partai Hanura. (*)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles