KPU Sampang Mulai Lakukan Perakitan Kotak Suara Pilkada 2024

Spread the love

salsabilafm.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sampang mulai melakukan perakitan kotak suara Pilkada 2024. Pembukaan perakitan Kotak Suara digelar di Gedung Gor Indoor, Jl. KH. Wahid Hasyim, Sampang, Sabtu (5/10/2024) siang.

Ketua Divisi Logistik KPU Sampang, Aliyanto mengatakan, sebanyak 2.716 kotak suara akan disebarkan ke seluruh TPS se-Kabupaten Sampang.

“Alhamdulilah kita sudah mulai perakitan (kotak suara), pekerjanya juga sudah ada dan nanti setiap harinya juga ada laporan data kotak suara yang sudah dirakit,” katanya kepada salsabilafm.com.

Aliyanto menjelaskan, perakitan kotak suara tersebut akan rampung dalam satu minggu. Tujuannya untuk menjaga efisiensi penyimpanan di Gudang logistik yang bertempat di Jl. Makboel, Sampang.

“Jadi agar tepat waktu, harus segera selesai, dan sambil kita alihkan ke sini sebagian kotak suara yang di gudang jl. Makboel,” jelasnya.

Saat ini pihaknya telah selesai melaksanakan tahap awal logistik Pilkada Sampang 2024. Meliputi kotak suara, bilik suara, kabel ties, tinta dan segel.

“Untuk tahap pertama sudah seratus persen, dan tahap kedua itu ada surat suara, C-Hasil, C-Hasil Salinan dan lain-lainnya,” imbuhnya.

Sementara, Divisi Logistik KPU Jawa Timur, Miftahur Rozaq yang hadir pada kesempatan itu menyampaikan apresiasinya kepada KPU Sampang atas pelaksanaan perakitan kotak suara Pilkada serentak 2024.

“Kami apresiasi atas keterbukaan temen-teman KPU Sampang yang telah melakukan perakitan kotak suara Pilkada serentak 2024. Baik pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa timur ataupun Pemilihan Bupati (Pilbup) Sampang,” katanya.

Rozaq berharap, sinergitas yang telah dibangun KPU Sampang dengan berbagai stakeholder tetap terjalin dengan baik.

“Mudah-mudahan kordinasi ini berjalan se intens mungkin agar bisa terwujud Pilkada serentak 2024 dengan aman dan damai,” ujarnya.

Diketahui, acara pembukaan perakitan kotak suara itu juga dihadiri oleh Bawaslu, Polres, Kodim, Bakesbanpol, Dishub dan Satpol PP Sampang. (Syad)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles