KPU  Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024, Utamakan Tiga T

Spread the love

salsabilafm.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang telah memulai tahapan distribusi logistik untuk Pemilu 2024 ke 14 Kecamatan, Tahapan ini dimulai 10 Februari 2024 dan dijadwalkan berlangsung hingga 13 Februari 2024.

“Distribusi dibagi dua, hari ini ada delapan kecamatan yang kita distribusikan, yaitu, Kecamatan Banyuates, Ketapang, Sokobenah Omben, Karang Penang, Omben, Camplong, Sreseh, dan Tambelangan. Sisa enam Kecamatan dilanjutkan besok,” kata Ketua KPU Sampang Addy Imamsyah, Sabtu (10/2/2024).

Addy menjelaskan, proses distribusi logistik dilakukan secara berjenjang, yaitu dari gudang KPU ke gudang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada 10 – 11 Februari 2024. Dari PPK ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Desa atau Kelurahan pada 12 Februari 2024. 

Sementara pada 13 Februari 2024, distribusi logistik akan disalurkan dari PPS ke Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Pendistribusian logistik ini mempertimbangkan tiga T yaitu, terluar, tersulit dan terliar. Kami juga mempertimbangkan jumlah pemilih, TPS dan kotak suara,” jelasnya.

“Yang distribusikan saat ini ada 13.630 kotak suara untuk 2.726 TPS. Rinciannya, lima kotak suara dengan lima jenis pemilihan per TPS dan 10. 904 Bilik suara dengan rincian empat per TPS,” imbuhnya.

Proses distribusi logistik ini dilaksanakan dengan sangat hati-hati. Setiap pengiriman juga diperlengkapi dengan pengawalan dari pihak Polri dan TNI untuk memastikan keamanan logistik.

Pihak KPU juga memberikan perhatian khusus terhadap proses distribusi logistik di wilayah-wilayah yang sulit dijangkau, seperti Desa Pulau mandangin, Desa Bengsah Dan Desa Dhisanah. 

“Pendistribusian menggunakan truk yang tertutup untuk menghindari kerusakan pada logistik dan hanya tiga desa  yang harus menggunakan alat transportasi laut yaitu kapal dan sampai saat ini masih belum ada kendala,” ujarnya.

Seluruh tahapan distribusi logistik ini merupakan bagian dari persiapan yang matang untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Sampang.

“Dengan perhatian dan kerja keras dari seluruh pihak terkait, diharapkan proses distribusi logistik ini dapat berjalan dengan lancar dan aman sehingga masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan nyaman tanpa hambatan,” pungkasnya. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles