Dua Siswa SD di Bangkalan Raih Juara 1 Pantomim Nasional

Spread the love

salsabilafm.com – Setelah berpuluh tahun mewakili Provinsi Jawa Timur dalam event Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), Kabupaten Bangkalan akhirnya mempersembahkan prestasi membanggakan.

Dua siswa SDN Kemayoran 1, Hamalatul Azizah, siswa kelas V dan Madinah Safir RS, siswa kelas VI sukses meraih Juara I Nasional Pantomim. Mereka menyisihkan sembilan finalis lainnya di Redtop Hotel dan Convention Centre Jakarta pada 10 September 2024.

Tiba di SDN Kemayoran I Jalan Teuku Umar, Kota Bangkalan, Izza dan Madinah disambut ratusan teman, dewan guru, bahkan hingga Kepala Dinas Pendidikan Bangkalan, Moh Yakub, Ketua PGRI Bangkalan. Moh Rusdi, serta seluruh Ketua UPT SDN se Kecamatan Kota Bangkalan.

“Raihan Juara I Pantomim tingkat SD di FLS2N tingkat nasional ini merupakan prestasi yang luar biasa, prestasi yang baru kami raih selama berpuluh-puluh tahun mewakili Provinsi Jawa Timur,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Moh Yakub.

Final FLS2N tingkat SD-SMP itu digelar Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kementerian Pendidikan , Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mulai 8-13 September 2024 untuk menjaring tiga pemenang dari masing-masing 10 finalis, termasuk lomba pantomim.

Yakub menjelaskan, perasaan haru sekaligus bangga karena dirinya terlibat proses pembinaan hingga Izza dan Madina akhirnya menampilkan talentanya sebagai finalis mewakili Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten Bangkalan.  

“Dari awal memang saya yakin SDN Kemayoran 1 pasti juara, tapi saat itu saya tidak yakin juara satu. Saya bilang ke tim pelatih tim hore bahwa yakin juara tetapi kalau juara satu masih kurang yakin,” jelasnya. (*)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles