Demo Ampas Pertanyakan Netralitas dan Legitimasi PJ Bupati Sampang 

Spread the love

salsabilafm.com– Belasan massa yg tergabung dalam Aliansi Masyarakat dan Pemuda Sampang (AMPAS) melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Bupati Sampang. Mereka mempertanyakan netralitas dan legitimasi Pj Bupati Sampang, Rudi Arifiyanto. 

Pantauan di lokasi, berorasi serta membawa poster dan replika Pj Bupati, massa mendesak untuk bertemu dengan Pj Bupati. Tidak hanya itu massa juga sempat mambakar ban bekas dan foto Pj Bupati Sampang.

“Ada tiga item yang kami soal kepada Pj Bupati Sampang, legitimasi dan netralitas Pj Bupati. Kami menduga Pj Bupati hanya menjadi boneka politik, Pj Bupati Sampang wajib mundur karena membuat Sampang tidak kondusif,” teriak M. Agus Efendi korlap aski, Rabu (7/2/2024).

Tidak hanya itu, Agus juga menuding jika Pj Bupati Sampang engan menempati rumah dinas melainkan tidur di rumah salah satu elit politik. Ini menunjukan bahwa Pj Bupati diduga tidak netral. 

“Anehnya sampai saat ini Pj Bupati juga tidak menempati rumah dinas malah tidur di rumah elit politik,” kata Agus.

Massa sempat memaksa menerobos barisan pengamanan untuk masuk ke kantor Pemkab guna mengecek keberadaan Pj Bupati. Namun, selang beberapa menit kemudian Asisten 1 bagian pemerintahan Sudarmanto dengan didampingi Asisten perekonomian Sri Andoyo Sudono akhirnya menemui massa. 

“Bapak Pj Bupati tidak ada di kantor beliau sedang rapat di Surabaya,” ucap Darmanto. 

Mendapat jawaban tersebut massa tidak puas dan mengacam akan melakukan aksi susulan dengan massa yang lebih besar. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles