Cegah Kusta Sejak Dini, Dinkes Sampang: Kusta Bisa Disembuhkan

Spread the love

salsabilafm.com – Kusta masih menjadi penyakit yang rawan menyerang masyarakat, terutama di wilayah endemis seperti Kabupaten Sampang. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae, dan bisa mengenai siapa saja, tanpa pandang usia maupun jenis kelamin.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan dan KB Sampang, Samsul Hidayat menyampaikan, masyarakat perlu mengenali gejala awal kusta sejak dini agar bisa ditangani sebelum bertambah parah.

“Ada lima tanda utama kusta yang harus dikenali. Tanda pertama, muncul bercak kemerahan di kulit. Kedua, bercak keputihan. Ketiga, bercak tersebut tidak terasa saat disentuh. Keempat, tidak gatal. Dan kelima, tidak kunjung sembuh meski sudah diobati dengan obat kulit biasa,” paparnya, Rabu (23/7/2025).

Samsul menegaskan, kusta bukanlah penyakit menakutkan, justru kusta sangat bisa disembuhkan. Edukasi dan deteksi dini, lanjut Samsul, menjadi langkah awal yang paling ampuh untuk menekan jumlah kasus baru.

“Kami harap masyarakat tidak malu dan segera memeriksakan diri jika merasakan gejala tersebut. Kuncinya, tahu lebih cepat, sembuh lebih cepat,” pungkasnya. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles