BPD dan Tokoh Masyarakat Desa Madulang Tolak Pergantian Pj Kades

Spread the love

salsabilafm.com- Badan Permusyaratan Desa (BPD) Madulang, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang bersama seluruh elemen masyarakat setempat menolak pergantian Pj. Kepala Desa. Menurut mereka, selama ini kinerja Pj Kades cukup memuaskan, dan demi menjaga kondusifitas menjelang Pilkada 2024.

Pernyataan penolakan BPD dan sejumlah tokoh masyarakat desa Madulang disampaikan di balai desa setempat, dan didokumentasikan melalui video. 

Ketua BPD Desa Madulang, Hadroi menceritakan, beberapa bulan terakhir ia didatangi tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda terkait adanya wacana pergantian Pj Kades di Madulang.

“Sekitar 3 bulan, sejak bulan ramadhan kemarin. Keadaan desa memanas, kondusifitas yang tercipta selama dua tahun sembilan bulan ini tercoreng karena adanya wacana pergantian Pj Kades,” ucapnya, Rabu (10/9/2024).

Hadroi sangat menyayangkan evaluasi kinerja Pj Kades yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah. Sebab menurutnya, di Madulang tidak hanya rawan konflik, tetapi akan terjadi konflik akibat kebijakan tersebut.

“Kalau terjadi konflik yang besar, siapa yang akan bertanggung jawab, berarti Pj Bupati mengadu domba kami yang di bawah, tidak menginginkan masyarakat aman, tentram, dan damai,” keluhnya.

“Saya selaku Ketua BPD tidak bisa menjamin bahwa desa akan aman dan damai jika dilakukan pergantian Pj Kades, terutama memasuki Pilkada Sampang,” imbuhnya.

Ketua Bidang 1, BPD Madulang, Latif menambahkan, pergantian Pj Kades di Kabupaten Sampang khususnya di Madulang tidak masuk akal. Sebab, dilakukan sepihak tanpa ada kesepakatan dengan BPD sebagai wadah aspirasi masyarakat.

“Kami mencurigai di balik kebijakan pergantian Pj Kades, ada kepentingan politik, sehingga pergantian Pj sengaja dilakukan,” tuturnya.

Latif menegaskan, sejauh ini kinerja Pj Kades Madulang, Jamil, sangat baik dan memuaskan. Mengayomi, mewadahi keinginan masyarakat serta telah memenuhi segala kebutuhan masyarakat.

“Kami BPD Madulang berharap kepada Pj Bupati Sampang agar Pj Kades kami tidak diganti, karena akan menimbulkan masalah baru di desa kami. Kami sangat keberatan dan menolak keras adanya pergantian,” pungkasnya. (Romi)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles