salsabilafm.com – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sampang mengajak warga Nahdliyyin untuk mewujudkan Pilkada 2024 yang damai. Kiai Itqon meyakini bahwa semua Paslon yang bersaing memiliki keinginan sama untuk memajukan bumi Trunojoyo.
“Saya yakin semua Paslon pasti memiliki niat yang baik. Sama-sama ingin memajukan Sampang,” katanya, Selasa (29/10/2024), usai dilantik kembali sebagai Ketua Tanfidziyah PCNU Sampang periode 2024-2029.
Menurutnya, Pilkada 2024 tidak lebih hanya sebuah pesta demokrasi. Dirinya menyayangkan jika ada kegaduhan di antara warga Nahdliyyin yang disebabkan oleh perbedaan pilihan.
“Jangan sampai ada intimidasi, kericuhan dan kegaduhan. Karena siapapun yang akan menang pasti itu takdir terbaik Allah,” tuturnya.
Kiai Itqon mengajak warga Nahdliyyin agar memilih pemimpin lima tahun kedepan dengan hati nurani dan istiharah masing-masing. Sebab, suara warga Nahdliyyin memiliki peran penting untuk menentukan masa depan Kabupaten Sampang.
“27 November 2024 mendatang, ayo sama-sama kita menggunakan hak suara. Ingat, jangan sampai golput karena suara kita menentukan kemajuan Kabupaten Sampang,” pesannya. (Syad).