Amankan Pilkada 2024, Polres Sampang Terjunkan Ribuan Personil Gabungan

Spread the love

salsbilafm.com– Dalam rangka mengamankan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kabupaten Sampang, Kepolisian Resor (Polres) Sampang menerjunkan ribuan personil gabungan. Hal itu diungkap oleh Wakapolres Sampang, Kompol Hosna Nurhidayah, Jum’at (4/10/2024).

“Ada 3.593 personel gabungan yang akan mengamankan Pilkada 2024 di Sampang. dari TNI 150, Polri 755 personel dan Linmas 2.688 Linmas,” katanya.

Dia menjelaskan, ribuan personel tersebut diterjunkan untuk melakukan pengamanan Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Sampang selama 135 hari, terhitung mulai tanggal 19 Agustus lalu hingga 31 Desember 2024 mendatang.

“Dalam mengamankan Pilkada, ada 6 Point penekanan kepada personel, yaitu tingkatkan keamanan dan ketakwaan terhadap Tuhan yang maha esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas dengan ibadah,” tuturnya.

Menurutnya, untuk memastikan keamanan selama proses pungut suara, keberadaan personel di lapangan diharapkan mampu mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban. Sehingga masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan tenang dan nyaman.

Selanjutnya, meakukan analisa yang tepat sesuai perkembangan dinamika operasi guna menentukan penanganan yang tepat, efektif dan efisien pada setiap permasalahan yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas.

“Jalin kerja sama yang harmonis dan dinamis dengan TNI, pemerintah daerah serta segenap potensi masyarakat, guna mewujudkan Pilkada aman damai dan lancar,” pungkasnya. (Mukrim)


Spread the love

Related Articles

Latest Articles