Tingkatkan Kapasitas Panwascam, Bawaslu Sampang Gelar Pelatihan

Spread the love

Meningkatkan kapasitas Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sampang menyelenggarakan pelatihan Management Sumber Daya Manusia dan Organisasi, Rabu (14/12/2022).

Bertempat di Aula Hotel Camplong Sampang, Bawaslu menghadirkan Ketua Tanfidziyah PCNU Sampang KH. Moh Itqan Bushiri, dan Mantan Ketua KPU Kabupaten Sampang, Syamsul Muarif sebagai narasumber.

Komisioner Bawaslu Kabupaten Sampang Kordiv SDM dan Organisasi, Jalaluddin menerangkan, kegiatan ini merupakan rentetan dari beberapa kegiatan Bawaslu untuk meningkatkan kapasitas Panwascam memahami tugas, fungsi, dan wewenangnya.

“Karena kita ada management organisasi dan peningkatan kapasitas SDM, tentu kita harus memastikan semua Panwascam tuntas dalam persoalan ini. Untuk itu, kita mengundang narasumber yang berpengalaman dalam organisasi,” ucapnya.

Diharapkan, semua Panwascam bisa menerima dan memanfaatkan sebaik mungkin kontribusi intelektual kedua narasumber yang dihadirkan, yakni Ketua PCNU Sampang dan mantan Ketua KPU Kabupaten Sampang dalam memenage organisasi dengan baik.

“Jumlah peserta yang kami undang 3 orang di setiap kecamatan, diantaranya satu Kordiv yang membidangi SDM dan organisasi, kesekretariatan, dan satu staf yang membidangi sumber daya manusia,” paparnya.

Luddin juga berharap, kegiatan ini bisa memperkaya khazanah pengetahuan dan meningkatkan kapasitas kemampuan semua Panwascam, meski pada kenyataannya mayoritas mereka telah memiliki pengalaman organisasi.

“Kita paham mereka sebenarnya sudah tuntas berorganisasi, tetapi kita tetap memberikan pengayaan. Pola pikir dan pola pandang organisasi sebelumnya, kita harap memperkaya mereka untuk menjadi pemimpin tingkat kecamatan,” pungkasnya. (Romi)


Spread the love

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles